Manfaat Makan Melon

Melon, buah penangkal disfungsi ereksi1. Bebas kolesterol

Melon bebas lemak dan kolesterol, serta rendah kalori. Buah ini jadi sumber vitamin A dan C, yang bisa meningkatkan kekebalan tubuh. 

2. Menambah energi

Melon kaya akan serat dan vitamin B, yang bertugas memproduksi energi tubuh. Untuk itu, makan melon bisa memberikan energi cukup besar untuk tubuh.

3. Mencegah kanker

Melon merupakan sumber likopen (pigmen warna pada buah atau sayuran), sebuah karotenoid yang dikenal sebagai antioksidan yang kuat. Likopen bisa menurunkan risiko kanker prostat, mencegah jantung dan kanker usus besar.

4. Menurunkan tekanan darah

Kombinasi kalium dan kadar air yang tinggi membantu dalam mengontrol tekanan darah. Satu cangkir (250 ml) jus melon mengandung sekitar 10 persen dari kebutuhan kalium harian tubuh.

5. Menurunkan berat badan

Melon jadi makanan ideal untuk menurunkan berat badan. Buah ini sangat rendah sodium, bebas lemak dan kolesterol, dan rendah kalori. Kandungan air yang tinggi juga membuat perut jadi cepat kenyang.

6. Mencegah stroke

Daging melon sebagian besar terbuat dari air sehingga itu sangat efektif menyembuhkan dehidrasi. Buah ini juga dapat mengurangi kelelahan lho.

7. Janin sehat

Melon mengandung asam folat yang penting untuk wanita hamil. Asam folat membuat janin semakin sehat.

8. Disfungsi ereksi

Asam amino yang disebut citrulline, digunakan tubuh untuk membuat asam amino lain, arginin. Nah, arginin bermanfaat dalam menyembuhkan disfungsi ereksi. Ini adalah stimulator yang dikenal sebagai oksida nitrat, yang bisa memperluas pembuluh darah seperti Viagra.

9. Mata sehat

Kandungan beta-karoten dapat menjaga ketajaman penglihatan, terutama pada malam hari. 

Melon memberikan banyak manfaat bagi kesehatan. Kandungan air dan serat yang tinggi memberi energi lebih untuk tubuh. Hmm...Yummy!

Comments

Popular posts from this blog

Pura Pasar Agung

9 Kebiasaan Buruk Yang Merusak Gigi

Selamat Hari Raya Galungan & Kuningan , Selamat Hari Natal